Bekasi, NusantaraPos – OMDC Dental Clinik adalah sebuah klinik gigi pertama yang bernuansa menyerupai rumah butik (ala butik).
Menurut survey yang telah dilakukan oleh drg. Oktri Manessa selaku Pemilik OMDC Dental Clinic, ada tiga hal yang menyebabkan masyarakat jarang mengunjungi dokter gigi. Pertama, biaya mahal dan kedua pasien takut karena trauma. Ketiga dengan alasan sibuk atau malas ke dokter gigi.
Inilah langkah yang mendorong drg. Oktri Manessa selaku Founder OMDC Dental Clinic yang ingin merubah ‘mindset positive’ ke masyarakat untuk dapat mengunjungi dokter gigi minimal 6 bulan sekali dengan mendirikan klinik gigi secara Out of The Box, yang mungkin merupakan klinik gigi yang pertama di Indonesia yang mengedepankan detail tiap konsep serta desain interior.
Seperti halnya OMDC cabang Bekasi, yang baru saja di buka yang beralamat di Ruko Grand Galaxy RGK No. 612, Bekasi Selatan, hari Sabtu (23/02/2019). Dengan mengangkat konsep desain ruangan layaknya instalasi ‘ala butik’ serta diisi dengan karya mural 3D, dengan tujuan ketika pasien datang akan merasakan pengalaman berbeda ketika mengunjungi klinik gigi.
“Kita ingin merubah paradigma masyarakat bahwa kedokter gigi adalah sesuatu yang menyenangkan bukan suatu image yang menakutkan, dengan cara saya meng-create
semenarik dan secantik mungkin tempat ini. Dengan menyajikan nuansa yang berbeda mereka (pasien) tidak merasa ke dokter gigi tapi merasa datang di tempat yang refresh. Selain itu, mereka bisa selfie sehingga lupa kalau sedang berada di klinik dokter gigi,” kata Drg. Oktri Manessa.
Menilik dari setiap cabang OMDC Dental Clinic sebelumnya ternyata memiliki konsep yang berbeda- beda seperti, OMDC cabang Mampang juga memiliki konsep lounge & Cafe serta snack corner.
Sedangkan OMDC cabang Alam sutera memiliki konsep Beauty Salon disertai sudut test-up corner yang di support oleh Wardah Cosmetic dan OMDC cabang Joglo memiliki konsep Tailor dilengkapi dengan peralatan jahit.
Yang paling menariknya lagi klinik gigi ini memiliki visi dan misi sosial, dalam hal pelayanan gigi umum dan spesialis dengan harga yang terjangkau tanpa mengurangi kualitas Standar Operasional Prosedur (SOP) yang didapat bagi pasien. Hal inilah sampai saat ini terhitung telah melayani 6.000 pasien setiap bulan-nya dari total semua cabang.
“Hal ini merupakan pencapaian tertinggi menurut saya, karena konsen saya bagaimana menjadikan ke dokter gigi bagian dari life style kehidupan sehari hari. Jadi tidak hanya menunggu sakit terlebih dahulu baru ke dokter gigi karena ini merupakan paradigma yang salah,” terang drg. Oktri Manessa.
Beliau menambahkan selain itu, “Saya yang juga sebagai dokter gigi sangat peduli sekali dengan alat dan bahan yang digunakan hal ini merupakan yang sangat penting. Sehingga mau program yang mana pun dan konsep apapun kita memberikan bahan kualitas yang sama dengan pasien reguler. Itulah salah satu misi sosial kita dimana masyarakat aware dahulu dengan datang ke dokter gigi minimal 6 bulan sekali,” tuturnya.
Seperti sudah kita ketahui bahwasanya sejak awal berdiri 6 tahun lamanya di setiap hari Kamis OMDC Dental Clinic di seluruh cabang melayani program gratis perawatan bagi pasien yang tidak mampu.
“Pasien mau tambal dan membersihkan karang gigi dan sebagainya, di hari Kamis kita berikan perawatan free tanpa di pungut bayaran sepersen pun,” ungkapnya.
Program lain yang telah dilakukan seperti memiliki distribusi channel OMDC Social Nation. Salah satu bentuk misi sosial dalam bentuk mengunjungi ke sekolah, kampus dan kantor bahkan sampai ke desa desa. “Kita langsung memberikan perawatan sekaligus edukasi dan penyuluhan di sana dan kita buka mindset mereka betapa penting perawatan gigi dan mulut nya dan ini kita lakukan rutin setiap bulan semenjak kita membuka klinik OMDC,” ungkapnya.
Semua pencapaian dan dedikasi yang dilakukan drg. Oktri Manessa ada salah satu sosok dibalik perkembangan OMDC Dental Clinic yang begitu pesat adalah Toto Syarief Hidayatulloh selaku Co- Founder sekaligus CEO OMDC Dental Clinic. Bagi beliau, selalu memberikan yang terbaik bagi pasien OMDC Dental Clinic merupakan hal utama, yang tidak hanya misi sosial akan tetapi juga memberikan ide – ide kreatif dan inovatif melalui program – program yang menarik.
Dikesempatan yang sama Toto Syarief Hidayatulloh menjelaskan, terkait dengan program promo yang ditawarkan OMDC cabang Bekasi adalah Festival Scaling Gigi, yang diberikan kepada 100 orang untuk wilayah Bekasi dan sekitarnya. Dan program ini sudah kita jalan kan 4 tahun yang lalu. jadi free scaling gigi, kita yang pertama kali yang membuka program seperti ini disetiap cabang baru yang kita buka.
“Adapula program Festival Rp99 ribu jadi besok seluruh penambalan, pencabutan dan juga perawatan standar kita berikan,” kata Toto Syarief Hidayatulloh.
Ia menambahkan, bahwasanya ini pertama kalinya ada klinik gigi di Indonesia yang mengeluarkan program seperti ini. Pelayanan yang didapat pun akan sama seperti pasien reguler. Bahkan, untuk SDM sendiri para dokter gigi dan staff telah juga telah melalui seleksi yang ketat dengan kriteria yang sudah di tentukan dari awal.
Beliau berharap dapat memberikan yang terbaik, tidak hanya bagi pasien eksternal (yang melakukan perawatan) akan tetapi juga internal (salah satunya dokter dan karyawan). ”Artinya bagaimana kita mensejahterakan para dokter gigi yang ada di luar sana, karena tidak semua dokter gigi yang punya tingkat velue yang sama ketika praktek di OMDC dan tempat lain pastinya berbeda. Dengan tingkatkan kesejahteraannya agar mereka betul-betul bangga akan profesinya dan agar mereka dapat menghidupi keluarga sesuai dengan target nya lebih tinggi,” jelas Toto.
Sebagai informasi tambahan kedepannya
OMDC Dental Clinic akan membuka beberapa cabang lain yaitu di wilayah Bogor dan Depok. Dan target di tahun 2020, ke depannya akan go internasional serta membuka cabang di seluruh kota besar yang ada di Indonesia.
Toto Syarief Hidayatulloh juga memberikan pesan kepada seluruh masyarakat Indonesia, bahwa hari ini telah ada OMDC Dental Clinic di cabang Bekasi, yang mengusung misi sosial. Dan yang kedua OMDC memiliki harga yang terkangkau. Semua cabang sama harganya, bisa lihat melalui website dan instagram. (RIA)