JATISARI – Kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-104 Tahun 2019 di wilayah Kodim 0507/Bekasi, Korem 051/Wijayakarta, Kodam Jaya/Jayakarta secara Resmi Dibuka oleh Walikota Bekasi Rahmat Effendi, dalam upacara pembukaan di Lapangan Sepakbola Jatisari, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Selasa (26/2).
Diawali dengan Tari Mojang Priangan yang dibawakan oleh pelajar, pembukaan TMMD kali ini dilanjutkan dengan upacara pembukaan dengan Inspektur Upacara Walikota Bekasi Rahmat Effendi.
Dalam amanatnya, Walikota Bekasi Rahmat Effendi mengatakan, dirinya mengapresiasi penyelenggaraan TMMD yang Kali ini dipusatkan di wilayah Kelurahan Jatisari, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi.
“Kegiatan TMMD ini sesuai dengan semangat Undang-Undang Pemerintah Daerah, dimana pembangunan daerah didukung oleh instansi lain lintas sektoral. Serta, sejalan dengan visi-misi Kota Bekasi,” jelasnya.
Ia menambahkan, sesuai dengan tema TMMD Kali ini, ‘Melalui TMMD Kita Tingkatkan Kebersamaan Umat Serta Semangat Gotong Royong Dalam Kehidupan Berbangsa Dan Bernegara Guna Mewujudkan Ketahanan Nasional’. Kegiatan TMMD Kali ini dapat meningkatkan sinergitas antar instansi Dan instansi dengan Masyarakat, untuk Mewujudkan Kota Bekasi yang Aman, Nyaman, Sejahtera, Maju Dan Ihsan.
Hadir dalam upacara pembukaan yang diikuti oleh unsur TNI, Polri, Pemkot Bekasi, Linmas Kota Bekasi, Organisasi Kemasyarakatan, serta pelajar kali antara lain, Danrem 051/Wijayakarta Kolonel Info Susilo, Aster Kasdam Jaya/Jayakarta Kolenel Inf Jacky Ariestanto, Kapolrestro Bekasi Kota Kombes Pol Indarto, jajaran pejabat teras Pemkot Bekasi, serta perwakilan TNI AL Dan TNI AU.