Kapuas,-Pagi ini, Senin (7/6/21) di Makodim 1011/KLK sedang dilakukan perawatan senjata yang memang dilaksanakan secara rutin agar senjata tersebut tetap berfungsi dengan baik.
Pengecekan dan perawatan tersebut dilakukan oleh Tim Asnik dari Denpal 102/Pjg karena merekalah yang ahli dala persenjataan. Karena untuk melakukan perawatan inio benar-benar harus dilakukan oleh anggota TNI yang ahli.
Seperti halnya yang dilakukan Prada Indra ini, dirinya memeriksa tempat peluru yang ada pada senjata apakah masih berfungsi dengan baik, karena di dalam tempat peluru tersebut ada pernya.
“Pertama kita cek tempat peluru ini apakah masih berfungsi dengan baik apa tidak. Kalau perlu perbaikan kita juga akan perbaiki,” katanya.
Dengan dilakukan pemeriksaan oleh orang yang ahli ini, pengerjaan perawatan senjata akan lebih cepat dan lebih baik. (*)