TMMD  

Dandim 0817/Gresik Apresiasi Semangat Kerja Warga Dalam Pekerjaan Pra TMMD

Gresik,-TMMD dimulai dengan pekerjaan pra TMMD. Saat ini masyarakat sudah terjun bersama TNI dari anggota Koramil, sehingga membuat Dandim 0817/Gresik memberikan apresiasi. Pekerjaan yang saat ini sedang dikerjakan personil Pra TMMD adalah pemadatan jalan Desa plengsengan di Dusun Bejan, Desa Siwalan, Kecamatan Panceng, Jumat (11/6/2021).

Tidak hanya itu sebagai antusias warga juga ikut membantu Personil Pra TMMD sebagai rasa syukur dipilihya desa itu sebagai lokasi TMMD nantinya akan dibuka Secara resmi 15 Juni mendatang.

”Luar biasa semangat warga Dusun Bejan, Desa Siwalan, saya pikir belum ada aktivitas kegiatan sebelum pembukaan TMMD. Warga sangat antusias sudah mulai mengerjakan sebagian jalan yang akan diperkeras melalui program TMMD,”ujar Dandim Letkol Inf Taufik Ismail.

Dia memerintahkan semua pekerjaan sudah dapat diselesaikan sesuai dengan target. Sehingga warga masyarakat tidak menunggu lama dalam memanfaatkan hasil pembangunan yang pengerjaannya dilakukan bersama-sama antara TNI bersama rakyat.

“Saya melihat semangat yang luar biasa dari warga, mudah – mudahan hasilnya dapat di rasakan manfaatnya bagi masyarakat. Mari warga bersama-sama dengan jajaran TNI melaksanakan kegiatan Pra TMMD ini. Ingat TNI itu berasal dari rakyat, maka saling bergotong royong bahu – membahu bekerjasama sehingga hasilnya bisa maksimal,” tegas Dandim.