Gresik,- Personil Pra TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) bersama masyarakat Dusun Bejan, Desa Siwalan, Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik, melanjutkan pekerjaan sasaran fisik pembangunan bedah rumah tidak layak huni yang dimulai dari pembongkaran rumah milik Siti rohimah, di RT 16/6, Desa Siwalan, Sabtu (12/6/2021).
Menurut Danramil Kapten Inf Bambang Kusharyanto, personil Pra TMMD sudah mulai melakukan pekerjaan pembangunan rumah tidak layak huni dengan membongkar beberapa rumah dari 13 rumah yang rencananya akan dilakukan perehapan atau pembedahan termasuk pembongkaran rumah Siti Rohimah.
“Sesuai permintaaan dari Pemerintah Daerah rumah-rumah yang disiapkan buat percontohan harus diselesaikan dengan cepat. Alasannya akan digunakan sebagai contoh sehingga para tamu-tamu undangan nanti pada saat penutupan TMMD sudah bisa melihat rumah layak huni ini” kata Danramil Kapten Inf Bambang Kusharyanto.
“Penting kita ingat bahwa lewat TMMD Ke -111 yang akan dibuka secara resmi pada 15 Juni mendatang, bukan hanya kesejahteraan saja yang diutamakan tetapi selalu menjaga rasa persatuan dan kesatuan, mempererat ikatan silaturrahim antar masyarakat dan TNI. Dengan demikian akan terwujud TNI Manunggal Dengan Rakyat,” tutur Danramil.