Gresik – Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) merupakan sarana bagi usaha-usaha memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa, mengatasi kesulitan yang terjadi di daerah serta percepatan pembangunan desa dalam upaya menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Demikian antara lain sambutan Kepala Staf Angkatan Darat selaku Penanggungjawab operasional TMMD Jendral TNI Andika Perkasa pada Upacara Pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa ke 111 Tahun 2021. Rabu(16/06/2021).
TNI Manunggal Membangun Desa ke 111 ini digelar secara serentak di wilayah Indonesia. Untuk Kabupaten Gresik upacara yang dilangsungkan di lapangan desa Siwalan Kecamatan Panceng ini dihadiri oleh Unsur Muspida, Para Kepala SKPD, Muspika Kec. Panceng, Kepala Desa Siwalan, dan ibu-ibu Persit serta Bhayangkari di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gresik. Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Bupati Gresik.
Dalam upacara ini juga diserahkan peralatan kerja. Adapun sasaran proyek yang dikerjakan adalah rabat jalan, pembuatan jalan, pemasangan paving,pemasangan lampu penerangan jalan dan Rutilahu. Disamping kegiatan fisik, TMMD juga mencakup kegiatan non fisik berupa penyuluhan-penyuluhan, baik pendidikan, ketrampilan, kesehatan dan pembinaan mental serta penanggulangan bencana alam.
Sementara itu dalam Laporan Perencanaan Kegiatan yang dibacakan oleh Perwira Kotis disebutkan bahwa waktu pelaksaaan kegiatan ini efektif 30 hari dari tanggal 15 juni s/d 15 juli 2021, dan dibiayai oleh APBD Kabupaten Gresik