SEMUA  

TMMD Ke 111 Upaya Untuk Pemerataan Pembangunan

TAPSEL,-TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler 111 Tahun Anggaran 2021 di Dusun Tangga Batu, Desa Siuhom, Kec. Angkola Barat, dan Kel. Batu Rosak, Kec.Angkola Sangkunur, Kabupaten Tapanuli Selatan merupakan salah satu bentuk upaya dalam ikut serta pemerintah dalam pelaksanaan pemerataan pembangunan di segala bidang,

Serda Tommi Jepisa, Kamis (17/06/2021), mengatakan bahwa dalam pelaksanaan TMMD ke 111 Kodim 0212/TS, ini dilaksanakan kegiatan berupa pelaksanaan kegiatan fisik maupun non fisik.

Pembangunan fisik sebagai berikut; pembangunan Jalan Baru sepanjang 6,2 km dan pengerasan jalan 1,24 km, serta 4 jembatan yang menjadi program TMMD ke-111 Kodim 0212/TS harus dikerjakan secara gotong royong anatara pemerintah, swasta dan rakyat.

Semoga program fisik dan non fisik dapat diselesaikan tepat waktu dengan hasil yang maksimal (*)