TRENGGALEK, NUSANTARAPOS – Dewan Pengurus Cabang (DPC), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Trengggalek, Jawa Timur menggelar konsolidasi penataan struktur untuk mempersiapkan gerbong menuju pemilihan umum (Pemilu) tahun 2024 mendatang.
Partai berlambang bola dunia dikelilingi sembilan bintang ini menata struktur partai, mulai dari pengurus di tingkat desa, kecamatan, kabupaten, provinsi dan ke tingkat pengurus pusat.
Ketua DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Trenggalek, Kholiq mengatakan, penataan gerbong tersebut merupakan amanat dari DPP dengan wajib digelarnya pra musyawarah anak cabang (Musancab), yang selanjutnya ditetapkan dalam Musancab pada Januari 2022 mendatang.
“Pelaksanaan ini merupakan amanat dari DPP dalam menghadapi pemilihan umum 2024 mendatang, yakni untuk menata struktur dalam menjemput pemilu legislatif, pilpres serta pilkada serentak,” kata Kholiq, saat dikonfirmasi usai pelaksanaan Pra Musancab, di kantor DPC PKB, Sabtu (13/11/2021).
Kholiq menjelaskan, ada beberapa tahapan kegiatan yang hendak dilakukan ke depan. Saat ini, kata dia, digelar tahapan konsolidasi penguatan penataan struktur di tingkat pengurus anak cabang atau tingkat kecamatan.
“Jadi, untuk pelaksanaan kali ini bisa dikatakan pra musyawarah anak cabang (Pra Musancab). Sedangkan untuk Musancab akan diselenggarakan pada Januari 2022. Memang PKB lebih awal melakukan penguatan struktural menuju event pemilu 2024,” ungkapnya.
Menurutnya, selain penguatan dan penataan struktur, kegiatan itu juga untuk menjalin silaturahmi serta mempererat hubungan antara para pengurus, mulai PAC hingga ranting serta banom yang ada.
“Pada proses penguatan ini, yang kita undang adalah calon ketua dewan syuro dan sekertaris, ketua dewan tanfiz dan sekertaris serta bendahara,” ucap Kholiq, yang juga menjabat sebagai Anggota DPRD Jatim dari Komisi A.
Dalam proses penataan ini, lanjutnya, ada tujuh usulan pengajuan nama yang dilakukan oleh masing-masing wilayah. Nama-nama tersebut, kata Kholiq, selanjutnya hanya akan diambil lima orang untuk struktur ketua, sekertaris dan bendahara. Sedangkan yang tidak terpilih, akan dijadikan sebagai pengurus pada PAC dan Ranting.
“Jadi seleksi ini memang usulan dari bawah, sehingga proses ini bisa dikatakan fit and proper tes. Karena dalam proses pemberian surat keputusan kepengurusan DPC PKB yang memiliki kewenangan adalah DPW PKB. Sedangkan untuk target dalam pemilu 2024 masih kita simpan, saat ini masih fokus dalam penataan dan penguatan struktural,” pungkasnya.