DAERAH  

Desa Wisata Pandean Ketiban Berkah, Masuk 50 Besar Ditambah Dua Program dari Astra

Bupati Trenggalek saat mendampingi mas menteri saat berkunjung ke Trenggalek

TRENGGALEK,NUSANTARAPOS,- Bupati Trenggalek Moch. Nur Arifin bangga atas apa yang diraih Desa Wisata Watu Kandang Pandean, Kecamatan Dongko, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur. Selain prestasi masuk 50 Anugerah Desa Wisata Indonesia tahun 2022.

Berkah juga mengalir dari PT. Astra International Tbk. Dimana PT Astra telah menyiapkan 2 program sekaligus untuk desa wisata di Kabupaten Trenggalek ini.

“Saya yakin desa wisata seperti yang dikembangkan oleh desa Pandean adalah ekonomi masa depan Indonesia,” kata Gus Ipin sapaan akrab Bupati Trenggalek, Kamis (30/6/2022).

Gus Ipin juga menuturkan, masa depan itu dimana dampaknya langsung bisa dirasakan oleh masyarakat, sehingga patut didukung dan dikembangkan. Sedangkan ekonomi berbasis kapital harus melalui proses panjang.

Karena direncanakan di APBD kemudian baru bisa dirasakan oleh masyarakat. Dengan adanya program pertama Desa Sejahtera Astra kemudian Program Kampung Iklim (Proklim) bisa membantu peningkatan kualitas desa wisata di Pandean.

Sementara itu, Bima Krida Pamungkas selaku Community Empowerment & Engagement, PT Astra International Tbk. siap mendukung peningkatan destinasi wisata di desa Pandean tersebut. Apalagi Reservasi ekologi yang menjadikan potensi wisata menarik.

Apalagi saat ini Astra sendiri memiliki program 1.000 Desa Astra untuk kesejahteraan, tentunya ini sejalan dengan misi Pokdarwis Dewi Arum Pulosari yang mendasarkan diri untuk menjaga kelestarian ekologi di lingkungannya.

“Dengan keindahan alam yang cukup luar biasa. Sesuai dengan program Astra membangun desa tahun ini,” ujarnya.

Dimana Astra berikhtiar membangun seribu desa untuk kesejahteraan. Salah satunya Desa Pandean yang nantinya akan kita launching di bulan Agustus, dan Pandean, akan melengkapi 1.000 desa sejahtera Astra.

Pihaknya sepakat untuk mengembangkan kluster desa wisata dan budaya menjadi bagian dalam mengembangkan ekonomi di level masyarakat. Selain itu Pandean juga unik, ada potensi mengembangkan desa wisata ini menjadi Kampung Proklim.

“Tahun 2023 harus siap masuk ke level madya, kemudian langsung masuk level utama dan masuk ke level lestari,” tandasnya.

Ditempat yang sama, Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno menyebut ini merupakan berkah rejeki anak soleh, selain masuk 50 besar AWDI, 2 program langsung di dapat dari Astra. Apalagi Desa wisata Pandean ini masih berumur 1 tahun, karena tahun 2021 baru dibentuk Pokdarwis.

“Apalagi masih baru tapi bisa menembus 50 besar tentunya itu prestasi luar biasa. Kalian lah pemenang dalam ajang ini,” pungkasnya. (Rudi)