Jakarta, Nusantarapos – Komandan Detasemen Markas (Dandenma) Markas Komando Korps Marinir (Mako Kormar) Kolonel Marinir Andi Ichsan, S.H., M.Tr.Hanla., M.M., CRMP. menyerahkan paket lebaran berupa sembako kepada Prajurit dan PNS Mako Kormar kerjasama Korps Marinir TNI AL dengan Mitra Bank Mayapada Tahun 2023 di Lapangan Apel, Kesatrian Mako Korps Marinir. Jalan Prajurit KKO Usman dan Harun No 40 Kwitang Jakarta Pusat, Kamis (06/04/2023).
Kegiatan yang dilaksanakan secara sederhana tersebut diawali dengan apel pagi yang langsung dipimpin Dandenma Mako Kormar dilanjutkan penyerahan paket lebaran berupa sembako secara simbolis kepada perwakilan Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Mako Kormar.
Sedikitnya ratusan paket lebaran untuk seluruh anggota Milter dan Pegawai Negeri Sipil Mako Kormar telah disalurkan ke Satkernya masing-masing.
Kegiatan yang diinisiasi oleh Staf Potensi Maritim Korps Marinir dalam hal ini Asistensi Potensi Maritim Komandan Korps Marinir (Aspotmar Dankormar) Kolonel Mar I Dewa Gede Wirawan, S.E. Dia mengatakan, “Ini merupakan suatu wujud kerja sama dan bentuk perhatian dari pimpinan Korps Marinir, TNI AL kepada seluruh prajurit dan PNS di lingkungan Denma Mako Kormar, ” jelasnya melalui Siaran Pers yang diterima redaksi Nusantarapos, Kamis (6/4/2023). (Dispen Marinir)