Anggota Koramil Subah Ucapkan Terimakasih dan Permohonan Maaf Kepada Masyarakat

Batang – Warga Masyarakat Desa Durenombo Kecamatan Subah Kabupaten Batang bersama Anggota Koramil 01/Subah yang tergabung Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke 103 Kodim 0736/Batang  melaksanakan Pamitan sekalian permohonan maaf kepada warga masyarakat  Durenombo  dalam menjalankan tugas nya di wilayah tersebut.
Kamis.(15/11/2018)

” Meskipun hanya dalam waktu sebulan kebersamaan bersama Warga, banyak kenangan yang tidak bisa dilupakan begitu saja, sehingga berat rasa hatinya meninggalkan Desa Durenombo ini,Walaupun demikian, penutupan TMMD ini bukan akhir dari segalanya. “Silaturahmi dan komunikasi harus selalu dijaga, sehingga kedekatan yang selama ini terjalin akan terus berlanjut sampai kapanpun dan untuk menambah persaudaraan kita,sebagai kenagan terindah bersama kelurga baru yang di dapat selama pelaksanaan TMMD  ini,” Ungkap Sertu Agus Widodo Anggota Koramil Subah yang tergabung satgas TMMD.

“Kami yang mewakili  satgas sangat berterima kasih kepada warga Masyarakat Desa Durenmbo yang sudah ikut serta dalam mensukseskan acara dari Pra TMMD sampai purna penutupan TMMD” Imbuh Sertu Agus Wudodo

” Tak lupa ucapan minta maaf jika ada salah atau tutur kata dalam pelaksaan tugas atau kurang bagusnya pekerjaan, kami atas nama Satgas TMMD Reg ke103 Kodim 0736/ Batang pamit, semoga kita semua menjadi saudara di lain waktu dan bisa bertemu lagi,” ungkapnya.