TMMD  

Dapat Pembekalan Bela Negara, Pelajar: Kami Semakin Cinta Indonesia

Anita, pelajar SMAN 11 Kabupaten Tangerang di Kecamatan Sepatan tampak serius menyimak pemaparan materi bela negara oleh Satuan Tugas (Satgas) Non Fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 105 Kronjo Kodim 0510/Tigaraksa.

Satgas Non Fisik yang dinakhodai Dandim 0510/Tigaraksa Letkol Inf Parada Warta Nusantara menyambangi sekolah tersebut, Rabu (31/7/2019).

Pada kesempatan itu, Mayor Inf Selamet Riyadi dari Pembinaan Mental Kodam Jaya menyampaikan materi tentang sejarah bela negara..

Bela negara, kata Selamet ditetapkan berawal dari peristiwa bersejarah yang terjadi pada 19 Desember 1948 di Buktitinggi dimana dibentuk Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) oleh Syafruddin Prawiranegara saat Ibu Kota Negara yang kala itu di Yogyakarta jatuh ke tangan Belanda.

“Peristiwa ini kemudian ditetapkan sebagai Hari Bela Negara, berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia tanggal 18 Desember 2006,” kata Selamet.

Untuk mengenang sejarah perjuangan Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI), lanjutnya, pemerintah Republik Indonesia membangun Monumen Nasional Bela Negara di salah satu kawasan yang pernah menjadi basis PDRI dengan area seluas 40 hektare, tepatnya di Jorong Sungai Siriah, Nagari Koto Tinggi, Kecamatan Gunung Omeh, Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat.

Usai menyimak pemaparan tersebut, Anita mengatakan ia semakin memahami sejarah perjuangan bangsa Indonesia untuk merebut dan mempertahankan kemerdekaan.

“Saya jadi semakin paham bahwa meraih kemerdekaan itu tidak mudah, banyak pengorbanan harta bahkan nyawa,” ungkapnya.

Selama ini ia juga mengaku, sebagai generasi yang berbeda zaman dengan revolusi kemerdekaan, kadang kurang memahami makna dari sebuah kemerdekaan. Ia hanya menjalani ritual perayaan hari kemerdekaan setiap tanggal 17 Agustus, namun tak merasakan makna mendalam kemerdekaan.

“Sekarang saya lebih bisa merasakan makna kemerdekaan, juga bagaimana harus mensyukurinya. Kami jadi semakin cinta bangsa ini, Indonesia,” tambahnya.

Sementara, Dansatgas TMMD 105 Kronjo Kodim 0510/Tigaraksa Letkol Inf Parada Warta Nusantara Tampubolon berharap, melalui penyampaian materi bela negara, kaum remaja semakin memahami sejarah perjuangan bangsa Indonesia.

Saat ini, kata Parada, setiap warga Indonesia dapat berkiprah membela negara dengan berbagai kreativitas dan prestasi yang dapat mengharumkan nama Indonesia dikancah dunia. Karenanya, ia berpesan kepada setiap remaja, untuk memanfaatkan waktu dan kesempatan guna mengukir prestasi. #Kodim 0510/Tigaraksa