TMMD  

Selain Dibedah Rumahnya, Jumroh Juga Dibuatkan Sumur oleh Satgas

Kebahagiaan Jumroh (58), warga Desa Blukbuk, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang semakin lengkap. Pasalnya, selain rumahnya dibedah Satgas TMMD 105 Kronjo Kodim 0510/Tigaraksa, ia juga kini telah memiliki sumur.

Sebelumnya, Jumroh menumpang di sumur tetangga. Selain itu, ia juga tidak memiliki kamar mandi dan toilet.

Kini, selain bangunan rumahnya telah permanen setelah dibedah Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 105 Kronjo Kodim 0510/Tigarasa yang dinakhodai Dansatgas Letkol Inf Parada Warta Nusantara Tampubolon, rumah Jumroh juga dilengkapi kamar mandi dan dapur.

“Rumah Ibu Jumroh kami bedah lengkap dengan fasilitas yang dibutuhkan sebagai rumah layak huni, seperti sumur, dapur dan kamar mandi,” ujar Perwira Sektor Teritorial (Pasiter) Kodim 0510/Tigaraksa Kapten Arm Hari Subagijono, Rabu (31/7/2019).

Bedah rumah itu juga nyaris rampung. Personel Satgas hanya tinggal memasang jendela, pintu dan pengerasan lantai rumah.

Melihat rumahnya yang telah berbentuk, Jumroh yang awalnya tinggal di rumah yang sangat tidak layak huni hanya dapat berdecak kagum dan mengucapkan rasa syukur. Impiannya bisa memiliki rumah permanen menjadi kenyataan.

“Alhamdulilah, saya enggak akan kebocoran dan takut tertimpah lagi. Saya enggak bisa bilang apa-apa, selain ucapan terima kasih sama bapak-bapak tentara yang sangat baik hatinya,” ujarnya.

Dansatgas TMMD 105 Kronjo Letkol Inf Parada Warta Nusantara Tampubolon pun mengaku turut merasakan kebahagiaan yang kini dirasakan janda beranak tiga itu. Parada mengatakan, ia kini telah merasa lega ketika menyaksikan rumah Jumroh itu telah berbentuk dan hanya tinggal proses penyelesaian akhir.

“Sungguh, saya merasa lega, karena janji kami memberikan yang terbaik untuk Ibu Jumroh tertepati. Semoga Ibu Jumroh senantiasa sehat serta kesejahteraannya terus meningkat,” kata Parada. #Kodim 0510/Tigaraksa.