TMMD  

TMMD 105, Danramil 08/Kronjo : Perbaikan Jalan Terus Dikebut

Tigaraksa- Pengecoran jalan warga dilokasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 105 – 2019 di wilayah teritorial Kodim 0510/Tigaraksa tepatnya di Desa Blukbuk, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, Banten,  terus dikebut penyelesaianya.

Hal tersebut dijelaskan langsung oleh Dandim 0510/Tigaraksa, Letkol Inf Parada W. N Tampubolon melalui Danramil 08/Tigaraksa, Kapten Inf Dwi Saputro yang menyebut bahwa pengerjaan akan selesai tepat waktu dan penutupan TMMD ke 105 dilakukan pada tanggal 8 Agustus 2019.

“Melaksanakan pengecekan pengerjaan pengecoran, pemasangan Bagesting Jalan warga,” katanya di lokasi TMMD, Kamis (1/8/2019).

“Kehadiran kami (TNI) melalui program TMMD ini, merupakan wujud bahwa TNI dari rakyat, untuk rakyat, bersama rakyat dan kembali ke rakyat. TNI Bersama rakyat, maka negara kuat,” tambahnya.

Diketahui, Bakti fisik TMMD 105 Kronjo Kodim 0510/Tigaraksa di desa itu diantaranya pengecoran jalan sepanjang 1.130 meter dan bedah rumah warga tidak mampu. Kegiatan yang dimulai 10 Juli 2019 itu akan berlangsung hingga 8 Agustus 2019. #Kodim 0510/Tigaraksa.