Bamsoet Akhirnya Resmi Jadi Ketua MPR RI

Jakarta, Nusantarapos.co id – Setelah melalui proses yang alot, akhirnya Politikus Partai Golkar, Bambang Soesatyo (Bamsoet) terpilih menjadi Ketua MPR setelah diputuskan melalui jalur mufakat, Kamis (3/10/2019)malam.

Selama lima tahun ke depan, Bamsoet akan didampingi oleh sembilan orang wakil. Mereka adalah Ahmad Muzani (Gerindra), Ahmad Basarah (PDI Perjuangan), Hidayat Nur Wahid (PKS), Arsul Sani (PPP), Lestari Moerdijat (Nasdem), Jazilul Fawaid (PKB), Syarif Hasan (Demokrat), Zulkifli Hasan (Zulhas), dan Fadel Muhammad (DPD).

Sebelum keputusan dibuat, sidang paripurna MPR sempat terhenti. Sebab, Partai Gerindra masih bersikukuh memperjuangkan Ahmad Muzani sebagai Ketua MPR.

Lantaran ada satu partai yang belum menyetujui terpilihnya Bamsoet, maka sidang ditunda selama 30 menit dan baru dimulai kembali pukul 21.00 WIB.

Ketua Fraksi Partai Gerindra, Ahmad Riza Patria mengatakan, selama penundaan sidang pihaknya sudah berkomunikasi dengan Ketua Umum Partai Prabowo Subianto. Hasilnya memutuskan agar pemilihan Ketua MPR dilanjutkan dengan jalur aklamasi dan tidak memaksakan voting.

“Demi kepentingan yang lebih besar bangsa dan negara, dan dalam rangka menjaga marwah MPR sebagai lembaga negara, kami mengedepankan musyawarah mufakat. Dan hasil konsultasi Bapak Prabowo Subianto dengan Ibu Megawati Soekarnoputri maka bersepakat, kami bersepakat, untuk menjaga lembaga MPR ini dalam forum musyawarah mufakat dalam membangun bangsa dan negara,” ucap Riza.