DAERAH  

Warga Berharap Jalan Melati di Kuala Tungkal Segera Diaspal

Tanjab Barat, Nusantarapos.co.id – Hampir delapan tahun Jalan Melati tidak diaspal oleh Pemerintah setempat, padahal jalan tersebut masih tergolong di tengah kota Kuala Tungkal tepatnya di RT.05 kel. tungkal IV, kec. Tungkal ilir, kab. Tanjung Jabung Barat.

Perbaikan jalan tersebut sangat di nanti-nantikan warga setiap tahunnya, namun harapan tersebut masih sebatas angan belaka. Padahal, Jalan Melati bisa mendorong ekonomi sumber pendapatan daerah setiap tahun, terutama saat memasuki bulan suci Ramadhan, dimana jalan ini kerap digunakan masyarakat untuk berjualan takjil berbuka puasa.

“Seharusnya Pemerintah lebih mengutamakan jalan tersebut ketimbang jalan pinggiran kota lainnya,” kata salah satu warga Jalan Melati yakni Homsah saat di temui wartawan Nusantarapos di kediamannya, Kamis (21/11/19).

“Seharusnya Pemerintah memperhatikan yang mana jalan-jalan yang harus di bangun. Jangan tahu menuntut haknya saja tetapi kewajiban di lupakan. Seperti kami membayar pajak dan retribusi, kami kan juga termasuk masyarakat yang mempunyai hak yang sama,” terangnya dengan suara yang serak dan wajah yang kesal.

“Belum lagi bertepatan hari panas, kami warga hampir tiap hari menghirup debu jalan di sebabkan kendaraan lalu lalang kususnya roda empat. Kami berharap ke pada Pemerintah setempat agar secepatnya memberikan solusi atas jalan kami,” pungkasnya. (Sofian)