SEMUA  

TMMD Pelaksanaan Pembangunan Lintas Sektoral

TAPSEL – TMMD merupakan pelaksanaan pembangunan di lintas sektoral sehingga kedepannya diharapkan dapat meningkatkan ekonomi masyarakat terutama di daerah pedesaan yang saat ini kita kerjakan. Selain itu perlu diketahui bahwa TMMD ini sebagai TNI tentu kita berharap pelaksanaannya dapat kita selesaikan dengan baik dan lancar.
”Medan yang sulit tentu menjadi penghalang bagi warga Desa Siuhom, Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Tapanuli Selatan, dalam melakukan kegiatan sehari-hari dalam mencukupi ekonomi keluarga,” tutur Kades Amantua Simamora kamis (10/6/2021)
Program TMMD ini salah satunya membuka jalan sepanjang 8 meter x 6.400 meter (6,4 km) Lokasi Dusun Tangga Batu Desa Siuhom, Kecamatan Angkola Barat, Kabupaten Tapanuli Selatan.
“TNI ini dapat bekerja dan menyelesaikan pekerjaan TMMD ini dengan baik karena sebagai penanggungjawab wilayah territorial, lebih tahu seluk beluk di wilayah ini dan tentu beliau akan mempertimbangkan dengan baik sehingga pengerjaannya akan tepat waktu dan dengan hasil yang baik pula,”tutup Babinsa Serka Ali Rahman.