TMMD  

Harapan Masyarakat, 60 Persen Pengerjaan Jalan Bermanfaat

Gresik – Dalam Pelaksanaan Program TNI Manunggal Membangun Desa, sejumlah sasaran fisik telah dikerjakan oleh Satgas. Karena target program kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke -111 Kodim 0817/Gresik di Desa Siwalan adalah selesai sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan dengan hasil maksimal. Selain itu sasaran Fisik yang dikerjakan harus dapat memuaskan seluruh masyarakat Desa Siwalan Kecamatan Panceng Kabupaten Gresik.

Pembuatan jalan baru sudah mulai dilakukan dengan kompak oleh warga Dan juga satgas. Pembuatan jalan dimulai dari pembabatan lahan. Karena untuk jalan baru ini akan lebih mempermudah aktifitas masyarakat. Khususnya para petani, peternak maupun pedagang dan pelaku usaha yang lainya.
Pembangunan jalan baru tersebut kini oleh Satgas TMMD dirancang untuk mempermudah aktifitas warga. Selain hal tersebut tentunya untuk memperlancar ekonomi warga agar dapat berkembang dengan baik.
Sehingga dengan dibuatnya jalan baru tersebut tentu seluruh masyarakat menyambutnya dengan bahagia. Karena harapan yang selama ini ditunggu telah datang, sekaligus akan dapat merubah warna dan kehidupan baru bagi masyarakat desa siwalan. Apalagi jalan baru tersebut mengubungkan dua desa, tentu harapan masyarakat akan mempermudah berjalanya roda perekonomian.

Menurut Saimun Tokoh Masyarakat Desa Siwalan, Senin (28/6/21) mengatakan, ”Sebelumnya saya sampaikan selamat datang di Desa Kami, semoga TNI selalu dicintai dan mencintai rakyat serta selalu dalam lindungan Allah SWT. Pelaksanaan program TMMD merupakan moment terbaik bagi warga Desa Untuk terus dekat dengan TNI agar dapatnya mendapatkan banyak masukan dan wawasan agar ketertinggalan segera menjadi kemajuan dan mendapatkan kesejahteraan lahir maupun batin bagi seluruh masyarakat Desa Siwalan.”

Lebih lanjut, dengan adanya TMMD yang sudah melakukan pekerjaan jalan dengan capaian 60 persen ini kedepan harapannya dapat bermanfaat dalam meningkatkan perekonomian warga.