TMMD  

Satgas TMMD & Warga Selesaikan Pengecoran Jalan Kong Saba

JATISARI – Satgas Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-104 tahun 2019 di wilayah Kodim 0507/Bekasi, Korem 051/Wijayakarta, Kodam Jaya/Jayakarta bersama warga RT 004/RW 05, Kelurahan Jatisari, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, berhasil menyelesaikan pengecoran Jalan Kong Saba sepanjang 150 meter. Pengerjaan ini dilakukan oleh personel Satgas TMM dari Yonif Mekanis 202/Tajimalela bersama warga sekitar Jalan Kong Saba.

“Alhamdulillah malam ini kita berhasil menyelesaikan 100 persen untuk pengecoran Jalang Kong Saba di RT 004/RW 05 ini. Namun, ini baru untuk pengecorannya saja. Berikutnya masih ada beberapa tahap lagi, termasuk perawatan paska pengecoran, untuk mencapai penyelesaian 100 persen untuk keseluruhan pengerjaan sasaran fisik ini,” jelas Komandan SSK Satgas TMMD ke-104 Kodim 0507/Bekasi Lettu Inf Sulaiman.

Lanjutnya, pengerjaan Jalan Kong Saba relatif lancar karena mendapat dukungan dari masyarakat setempat, baik berupa dukungan tenaga dengan terjun langsung, maupun dukungan berupa logistik yang tidak pernah berhenti. “Kami mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas bantuan warga di wilayah ini seja awal pengerjaan hingga selesai pengecoran mala mini,” tandasnya.

Sementara itu, Sumeri salah satu warga setempat menuturkan, ia dan warga sekitar sudah tidak sabar untuk menunggu jalan tersebut bisa dipergunakan. Ia pun mengatakan tidak masalah jalan tersebut sementara waktu tidak dipergunakan. “Inikan bagian dari perawatan abis dicor, jadi bisa ngertiin warga sini. Alhamdulillah akhirnya bisa punya jalan bagus. Kami terima kasih sekali kepada bapak-bapak dari TNI,” singkatnya.