Donggala,- Saling bekerjasama dan gotong royong menjadi tujuan utama dalam pelaksanaan TMMD 104 Kodim 1306/Donggala untuk menyelesaikan pekerjaan yang harus diselesaikan dalam waktu 30 hari.
Dalam melakukan pemindahan batu untukl pengisian bronjong selain dengan alat berat berupa ekskavator juga dilakukan dengan manual yakni dengan cara saling ranting dalam pemberian batu. Hal ini dilakukan agar pekerjaan lebih cepat selesai sehingga tidak memakan waktu lama.
Merekapun nampak guyub rukun saling bekerjasama dalam pelaksanaan TMMD. Satu demi satu batu yang menumpuk akhirnya dapat mereka pindahkan ke dekat pengisian bronjong untuk pembangunan jembatan II.
“Kita melakukan saling ranting dalam pemindahan batu ini karena untuk mempercepat pekerjaan dan tentunya untuk memperingan. Tentu saja selain itu bisa sebagai sarana untuk saling bergotong royong sesuai dengan adat ketimuran kita,” Pungkas Danramil 02/BRM, Jumat (8/3/19). (EDTR)