TMMD  

Dan SSK, Masyarakat Desa Siwalan Butuh Pendampingan Menuju Rakyat Yang Sejahtera

Gresik,- TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler 111  Kodim 0817/Gresik, telah memberikan bantuan program kegiatan yang terbaik buat masyarakat desa Siwalan.

Kesemuanya merupakan program tepat sasaran yang telah ditunggu oleh seluruh masyarakat Desa Siwalan, Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik, Jumat (9/7/2021).

Seluruh bantuan program kegiatan yang diberikan merupakan bentuk dari kepedulian TNI kepada rakyat sekaligus rasa terima kasih TNI  kepada rakyat dalam ikut sertanya menjaga kedaulatan negara.

Maka  yang diberikan saat ini merupakan bantuan yang  langsung mengena kepada masyarakat dan memang sangat dibutuhkan dan diimpikan. Sehingga bila hal tersebut dapat dimanfatkan dengan baik tentunya masyarakat akan menjadi lebih maju dan sejahtera.

Menurut Dan SSK Kapten Inf Bambang Kusharyanto, jika Pembangunan  ekonomi memang tidak dapat dilaksanakan seperti membalikan telapak tangan, harus perlu proses maupun waktu untuk menuju sejahtera.

Apalagi masyarakat Desa Masih perlu bimbingan maupun tuntunan untuk membangun jati dirinya maupun kehidupanya, Karena tanpa bimbingan dan arahan, warga desa masih menggunakan sistem tradisonal sehingga untuk mengikuti perkembangan sangat kesulitan. Untuk itu harus ada pendampingan agar SDM dapat lebih berkembang dan mengerti sistem modern.