SEMUA  

Keberadaan Satgas di Kebun jadi Motivasi Generasi Muda Siuhom

TAPSEL,- TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang dilaksanakan secara serentak ini merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI AD kepada pemerintah daerah dan juga masyarakat dalam menjembatani pemerataan pembangunan di segala bidang.

Tentu saja dengan adanya program TMMD ini, semua elemen, baik dari pemerintah daerah, Kepolisian, dan juga warga ikut bersama-sama saling bahu membahu dengan TNI.
“Kegiatan hari kedua puluh enam , Satgas TMMD Kodim Tapsel membantu petani panen kacang tanah, di Desa Siuhom, Kec. Angkola Barat, Kab. Tapsel,” jelas Prada habibi Rangkuti, Sabtu (10/07/2021).

Keberadaan Satgas di lahan kebun bisa menjadi motivasi pada generasi muda Siuhom untuk menekuni bidang pertanian dan perkebunan. Lahan di desa Siuhom sangat potensial untuk budidaya pertanian dan perkebunan. (*)