DAERAH  

Wakil Bupati Asahan Serahkan Bantuan Traktor Untuk 8 Koptan

ASAHAN, NUSANTARAPOS – Pemkab Asahan menyerahkan bantuan traktor roda dua kepada 8 Kelompok Tani (Koptan)yang bertujuan untuk mendukung upaya peningkatan produksi dan percepatan swasembada pangan dalam mewujudkan kedaulatan pangan dan juga mensejahterakan para petani.

Bantuan tersebut diserahkan Wakil Bupati Asahan, Taufik Zainal Abidin Siregar, S. Sos, M. Si dalam sebuah acara di aula Dinas Pertanian Kabupaten Asahan, Kisaran, Sumatera Utara.

“Bantuan ini merupakan komitmen Pemkab Asahan dalam sektor pertanian untuk mewujudkan kemandirian ekonomi dengan menggerakkan sektor-sektor strategis ekonomi domestik,” kata Zainal, Rabu (14/12/2022).

Pemkab Asahan ujarnya juga telah melakukan beberapa hal untuk meningkatkan produksi para petani antara lain dengan melakukan pembinaan, penyuluhan dan pemberian bantuan sarana dan prasarana pertanian untuk percepatan swasembada pangan.

“Kami berharap, Kelompok Tani penerima bantuan tetap menjaga dan merawat dengan baik serta memanfaakan bantuan alat mesin pertanian yang di terima untuk kepentingan kelompok tani diwiilayah masing-masing,” imbaunya.(Nini)