DAERAH  

6 Satker Raih Penghargaan dari KPPN Tuban

Kepala KPPN Memberikan Penghargaan kepada Satker Terbaik Penyerapan Anggaran

Tuban, Nusantarapos – Kementerian Keuangan Republik Indonesia melalui Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Tuban memberikan penghargaan kepada Satuan Kerja (Satker) untuk triwulan 1 tahun anggaran 2024 lingkup kerja wilayah KPPN Tuban, Kamis (27/06/2024).

Penghargaan ini diberikan kepada Satker dalam lingkup kerja KPPN Tuban berdasarkan indeks ketepatan perencanaan anggaran. Dari hasil penilaian IKPA, Kantor Pelayanan Pajak Pratama Tuban dan MAN 1 Tuban mencapai nilai 100. Penilaian dilihat dari beberapa indikator, yaitu Revisi DIPA, Deviasi Halaman III DIPA, Penyerapan Anggaran, Belanja Kontraktural, Penyelesaian Tagihan, Pengelolaan UP dan TUP, serta Capaian Output.

Kepala KPPN Tuban, Martina Sri Mulyani, menyatakan bahwa penghargaan diberikan atas peringkat penilaian Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) Satker triwulan 1 tahun anggaran 2024.

“Ada 6 Satker yang mendapatkan penghargaan, antara lain dibagi dalam kategori Satker besar dan Satker kecil,” ujar Martina Sri Mulyani.

Martina menjelaskan bahwa perencanaan anggaran yang tidak sehat terlihat ketika ada perencanaan penarikan dana yang dibagi rata setiap bulan tanpa mempertimbangkan kebutuhan nyata.

“Kurang sehat itu, kalau semester awal sedikit yang terserap, kemudian di akhir semester besar. Semisal kalau pagunya Rp 1 miliar, kemudian dibagikan 90 juta per bulan dari Januari sampai Desember, itu tidak sehat,” seru Martina.

Lanjut Martina, Satker perlu melakukan perencanaan kegiatan yang sesuai agar tidak menumpuk di akhir tahun, karena hal ini akan berdampak pada perekonomian yang tidak merata. “Kegiatan harus sesuai dengan perencanaan dan efek yang diberikan kepada masyarakat,” imbuhnya.

Penghargaan IKPA Triwulan I Tahun 2024 ini diharapkan menjadi motivasi bagi Satker lingkup wilayah pembayaran KPPN Tuban untuk meningkatkan kinerja pelaksanaan anggaran mereka.

Berikut adalah 6 instansi terbaik yang menerima penghargaan penilaian IKPA Satker Triwulan 1 tahun anggaran 2024:
Satker Besar meliputi,
1. Badan Pusat Statistik (BPS) Tuban
2. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tuban
3. Kejaksaan Negeri Tuban

Satker Kecil meliputi,
1. Kantor Pelayanan Pajak Pratama Tuban
2. MAN 1 Tuban
3. Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Tuban