Cilacap – Semangat gotong royong dan tekad membangun desa ditunjukkan dengan nyata oleh anggota Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-124 Kodim 0703/Cilacap bersama warga Desa Kaliwungu, Kecamatan Kedungreja, Kabupaten Cilacap, Sabtu (17/5/2025).
Melalui kerja sama yang solid, dengan harapan mereka berhasil menyelesaikan pembangunan rabat beton yang kini menjadi infrastruktur vital bagi mobilitas dan perekonomian desa.
Pembangunan rabat beton ini bukan sekadar proyek fisik, tetapi wujud nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam membangun desa, sesuai dengan semangat Nawacita. Dengan material berkualitas dan pengerjaan penuh dedikasi, jalan yang sebelumnya rusak kini mulai berubah dan diharapkan menjadi akses yang kuat, aman, dan nyaman dilalui.
Komandan Kodim 0703/Cilacap Letkol Inf Andi Aziz, menyatakan bahwa TMMD bukan hanya tentang pembangunan fisik, tapi juga membangun semangat kebersamaan.
“Apa yang dilakukan di Desa Kaliwungu adalah bukti bahwa dengan kerja sama yang hebat, hasil yang dicapai akan kuat dan bermanfaat jangka panjang,” tegasnya.
Sunarto salah satu warga setempat pun menyambut gembira hasil pembangunan ini. Mereka merasa terbantu tidak hanya karena peningkatan infrastruktur.
“Kehadiran TNI melalui TMMD ini jelas ikut menginspirasi semangat kerja keras dan persatuan kami di Desa Kaliwungu,” terangnya.
TMMD Reguler ke-124 ini menjadi bukti bahwa kemajuan desa dapat dicapai bila seluruh elemen bersatu. Rabat beton yang kuat adalah hasil dari tekad dan kerja sama hebat antara TNI dan rakyat.
(Pendim)