TMMD  

Pekerjaan RTLH TMMD 106 Kodim Cilacap, Dikebut

Cilacap – Pekerjaan rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD 106 Kodim Cilacap, sudah pada tahap akhir.

Dan seluruh pekerjaan sudah dinyatakan selesai. Ada tiga rumah yang masih harus dibenahi dan dirapikan saja.

Salah satunya rumah milik Parmin (68) warga Dusun Kaligintung RT 05 RW 03, Desa Cilibang, Kecamatan Jeruklegi, Kabupaten Cilacap.

Minggu (27/10/2019) siang tadi, di rumah Parmin, Suroso (35) dan Anggota Satgas TMMD, Pratu Dede dari Zipur, tampak melakukan pekerjaan pengacianbbagian dinsldingbrumah.

“Ini cuma ada beberapa bagian dinding yang belum diaci. Dan hari ini bakal rampung,” ungkap Suroso

Untuk diketahui, ada sebanyak 20 rumah warga kurang mampu mendapatkan bantuan RTLH pada Pelaksanaan TMMD 106 Kodim Cilacap ini. (pendimcilacap/hery)