Persiapan Reuni Akbar SMA 271 Pacitan Telan Dana 200 Juta Lebih, Murni dari Alumni dan Donatur

Nusantarapos,- Persiapan Reuni Akbar sudah siap 100 %. Kondisi ini memang terlihat jelas oleh nusantarapos saat berkunjung di SMA Negeri 271 Pacitan yang berlokasi di depan Kodim 0801 Pacitan.

Saat Kepala Sekolah (Giyono, M. Pd.) Sabtu, (16/02/2019) saat ditemui Nusantarapos ia mengatakan,
“Kami tiga bulan lebih koordinasi Alhamdulilah lancar dan disela-sela kesibukan kegiatan belajar mengajar tentu di sore sampai malam hari rapat luar biasa. Jika nggak salah duapuluh kali lebih kami melaksanakan rapat itu. Dari hari ke hari kami menyiapkan rancangan kegiatan ini agar apik dan sempurna. Tentunya waktu kita terbatas tapi setelah kita koordinasikan baik panitia reuni akbar Jakarta atau Lokal tak ada yang tak bisa diselesaikan bahkan semua kekuatan yang kita miliki semakin tambah.”

Peran pendukung inti Panitia Lokal Reuni Akbar 271 ini. Pengorganisasi dipimpin  Joko, di bidang kesenian dipimpin Ari, humas dipimpin oleh Tri sedangkan Ketua tim inti Reuni Akbar SMA Negeri 271  Jakarta Surayo Ali Museo.

“Semua koordinasi berjalan lancar, tugas ini kita laksanakan dengan senang. Insya’allah tidak ada gangguan. Kami para pendidik SMAN 271 justru senang dan tidak merasa keberatan. Inikan berjuang, termasuk sejarah penting bagi SMAN 271 Pacitan. Kita menyiapkan rancangan acara kegiatan mulai dari rundwoen acara kemudian pelatihan sampai pelaksanan ini diserahkan kepada panitia lokal tetapi panitia Jakarta inti juga selalu memantau dan mengarahkan setiap minimal satu minggu sekali ada rapat dengan panitia inti. Tambahnya.

Namun saat disinggung tentang informasi anggaran dan pendanaan hasil iuran, ia mengatakan murni dari para Alumni SMKN 271 dan beberapa orang sukses alumni sekolah ini.

Sementara penjelasan Joko Sumarno mengatakan,  “Saya tidak tau persis. Ya mungkin termasuk pak SBY, Pak Suroyo, Pak Sutarto dan masih banyak lagi lainnya. Tokoh-tokoh itu perannya dalam dana cukup besar. Untuk sewa terop saja dan penggorganisasiannya sekitar kurang lebih Rp. 200 juta ditambah belum yang lain-lain biaya ini dan itu. Sekolah dalam hal ini sepeser pun tidak mengeluarkan biaya. Semua biaya dipenuhi oleh Alumni, biaya reuni ini bersumber banyak angkatan. Setiap angkatan ada 5 jt,10 jt, 500 rbu dan lainnya. Tiap angkatan iurannya macam-macam. Jumlah nominal anggaran jika terkumpul tak sedikit, kita semua mengetahui. Memang diperlukan, dalam event anggaran sebesar ini. Mahalnya itu bukan karena mahal harganya tetapi banyak volume kebutuhan yang dikeluarkan, semakin lengkap acara kegiatan reuni, semakin besar volume kebutuhan yang dikeluarkan.”(AW)