SEMUA  

Kerja Cepat TNI Masukkan Kayu Bahan Plapon ke Kelotok

Pulang Pisau,- Pelaksanaan karya bakti pemasangan plafon mushola di Desa Bahaur Tengah Rt.1 san Rt.2 Kecamatan Kahayan Kuala, Kab. Pulang Pisau, Jumat (04/06/21), semua baik kayu maupun plafon dimasukkan ke dalam kelotok.

Nampak para anggota Kodim 1011/KLK kerja cepat dalam memasukkan bahan tersebut karena hal ini sudah biasa bagi mereka.

Plh Pasiter Letda Inf Imam Markum yakin jika anggotanya dapat bekerja dengan baik dan cepat sehingga tidak memakan waktu lama semua kayu dan plafon sudah masuk ke dalam kelotok.

“Saya bangga dengan mereka karena mereka kerja cepat,” katanya.

Lebih lanjut dia berharap nanti dalam pemasangan plafon mushola dikerjakan dengan sebaik-baiknya agar apa yang dikerjakan dapat bertahan lama. (*)