TMMD  

Perkokoh Persatuan dalam Bekerja, Hasilkan Mutu yang Baik

Gresik,- Anggota TNI AD dari Kodim 0817/Gresik di bawah pimpinan Letkol Inf Taufik Ismail, S.Sos., M.I.Pol., mulai melaksanakan pekerjaan program TMMD di Desa Siwalan, Kecamatan Panceng, Kabupaten Gresik. Pengerjaan ini mereka sudah jauh hari memulainya agar dapat diselesaikan dengan baik.

Dengan cara bergotong royong dalam pembuatan Tembok Penahan Tanah sepanjang 200 meter yang dikerjakan antara satgas TMMD dengan warga ini tentu dapat memperkokoh persatuan sehingga dengan mudah dapat lebih cepat diselesaikan.

“Kita dengan bergotong royong dan Alhamdulillah warga sangat antusias,” kata Kapten Inf. Siari, Pasiter Kodim 0817/Gresik, Selasa (29/6/21).

Sementara itu, Kepala Desa Siwalan, Suhartono mengucapkan banyak terimakasih atas apa yang diberikan oleh para anggota satgas TMMD demi kemajuan desanya.

“Dengan dibangunnya TPT ini ke depan air tidak akan melongsorkan tanah jika turun hujan,” pungkasnya. (*)