SEMUA  

Dukung Program Pemerintah Satgas TMMD Tapsel Giat Program KB

TAPSEL,- Indonesia sebagai sebuah Negara kepulauan dengan beribu-ribu pulau dan juga beribu desa ini tentunya masih banyak daerah tertinggal yang memerlukan bantuan berupa pemerataan pembangunan agar warga desa tersebut dapat memajukan ekonomi desanya.

TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 111 Kodim Tapsel, saat ini sudah berlangsung, tentu merupakan salah satu jawaban dari mimpi mereka untuk memiliki desa yang lebih maju dari sebelumnya.

KB merupakan salah satu program pemerintah yang bertujuan untuk membatasi jumlah kelahiran dan menjaga kesehatan ibu dan anak.

“KB gratis yang dilaksanakan pada hari kedua puluh empat Satgas TMMD ke 111 Kodim 0212/TS, bertempat di rumah warga Kel. Batu Rosak, Kec.Angkola Sangkulur, merupakan salah satu bentuk dukungan terhadap Program Nasional KB,“jelas Prada Tigor Zulfadli Nasution, Kamis (08/07/2021).

Karen aKB sangat bermanfaat terutama untuk ibu-ibu muda ayang mau punya anak atau tambah anak. KB upaya untuk membatasi kelahiran dan menjaga jarak tujuannya untuk kesehatan ibu dan anak. (*)