Serka Slamet Dampingi Dewan Proper KLH Cek Lokasi CSR Binaan Pertamina

Cilacap – Babinsa Klapagada Koramil 07/Maos Kodim 0703/Cilacap Serka Slamet, dampingi Dewan Proper Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan saat berkunjung ke Desa Klapagada Kecamatan Maos, Kamis (5/12).

Kunjungan tersebut dalam rangka pengecekan ke lokasi CSR Binaan PT Pertamina yang ada di wilayah Kabupaten Cilacap. Program CSR yang selama ini dilakukan oleh PT Pertamina dinilai bermanfaat bagi masyarakat. Pertamina diantaranya telah melakukan pengelolaan lingkungan dan program ini juga melibatkan masyarakat secara berkelanjutan.

Kedatangan Dewan Proper Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan yang dipimpin Jusman dan Team CSR Pertamina Pusat yang dipimpin General Manager Marketing Operating RU IV Pertamina Iin Febrian, disambut penampilan kesenian kuda lumping Turangga Lawas. Turut menyambut unsur Forkopincam Maos dan warga Desa Klapagada.

Dalam sambutannya, Camat Maos Ahmad Husin, S.Sos mengucapkan apresiasi dan terima kasih atas program CSR yang dilakukan oleh PT Pertamina. Dia berharap, program ini terus dilakukan dan berkelanjutan karena nelalui program ini, tercipta sinergitas antara warga Kecamatan Maos khususnya dengan pihak PT. Pertamina.

Diantara pengecekan Program CSR di Desa Klapagada oleh Dewan Proper Kementerian Lingkungan Hidup dan CSR Pertamina yaitu Bank Sampah Gada Berseri Desa Klapagada dan Paud Lingkungan Desa Klapagada. Urip_Pendim0703