FILM  

Jajang C. Noer Perankan Sosok Ibu yang Kuat di Film Tentang Ibu

Jakarta, Nusantarapos – Film Tentang Ibu siap tayang di Vidio.com pada 1 Desember dan 22 Desember di SCTV. Film karya sutradara Reza Nangin ini diproduseri oleh Melanie Subono.

Tentang Ibu menceritakan perjuangan Faiz (Khavi Iskak) yang ingin membahagiakan ibunya (Jajang C. Noer) hingga membawanya mengenal kearifan lokal dari beberapa daerah di tanah air.

Sebagai pemeran Ibu, Jajang C. Noer mengungkapkan bahwa Ibu di sini adalah sosok wanita kuat. Akan tetapi, cara menunjukkan kekuatannya itu berbeda di tiap daerah.

“Sosok ibu itu digambarkan kuat. Kuatnya beda- beda tiap daerah. Ada juga ibu yang bijak di Jogja, memberi nasehat, ” katanya saat jumpa pers virtual, Kamis (7/10/2021).

“Sebagai manusia kita beda-beda, jadi karena ibu itu macam-macam, beda-beda, beranekaragam, harus ditonton,” jelas Jajang C. Noer.

Tentang Ibu mengambil lokasi syuting di Yogyakarta, Sorong, Padang dan Ambon. Film ini juga melibatkan aktris lokal yang berakting dengan bahasa daerahnya masing-masing.

Selaku Produser, Melanie Subono menegaskan bahwa Tentang Ibu menggambarkan kehidupan nyata di Indonesia.

“Ibunya aku ya Ibumu. Ini film tentang kita, tentang rumah kita sendiri. Please enjoy the movie!” ujar Melanie. (Arie)