TMMD  

Satgas TMMD Pemalang Tanamkan Disiplin di Tempat Menginap

Pemalang – Kopda Lasminto, anggota Satgas TMMD Reguler 104 Pemalang dari kesatuan Yonif 407 Padma Kusuma, menanamkan kedisiplinan di rumah warga masyarakat yang ditumpanginya, Murwanto (54) wiraswasta Dusun/Desa Jatiroyom RT. 08 RW. 03 Kecamatan Bodeh.

Edukasi merapikan tempat tidur sebelum bepergian ditanamkannya kepada putra-putri Murwanto, salah satu orang tua asuh Satgas TMMD.

Disiplin ala militer diterapkannya sejak bangun pagi sampai tidur malam. Sore atau malam mengajar anak pemilik rumah pelajaran sekolah atau mengaji dan membantu memasak, sedangkan pagi sebelum berangkat kerja juga menyapu rumah maupun pekarangan sebelum dibersihkan sang tuan rumah.

Lasminto mengaku, kebiasaannya tersebut telah dikerjakannya sejak kecil bukan saat pendidikan militer dasar saja.

“Maklum Pak saya anak petani jadi sudah terbiasa membantu orang tua,” tegasnya, Jumat pagi (22/3/2019).

Ditambahkannya, hidup disiplin untuk menjadi orang hebat, karena tak ada orang hebat tanpa latihan dan kedisiplinan, untuk itulah diperlukan membiasakan diri mulai dari hal-hal kecil. (Aan Pendim Pemalang).