TMMD  

Publikasi TMMD Pemalang Membuka Peluang Janda Dapatkan Pasangan

Pemalang – Pelaksanaan program pembangunan di Desa Jatiroyom Kecamatan Bodeh melalui TNI Manunggal Membangun Desa Reguler Ke-104 Kodim 0711 Pemalang sudah berakhir (27/3). Kehidupan perekonomian kembali normal seperti sedia kala sebelum kehadiran ratusan Satgas TMMD.

Penurunan omset jelas dirasakan Solekhah Binti Parisin (28) Guru Honorer PAUD Darrul Jannah Jatiroyom serta penjual warung kopi, kelontong, gorengan dan beraneka kue basah maupun kering di RT. 08 RW. 03 Dusun/Desa Jatiroyom atau tepatnya di sebelah Kantor Balai Desa.

Saat ditanya Babinsa setempat, Serda Waluyo, dirinya mengaku mengagumi salah satu sosok anggota Satgas yang menyentuh hatinya. Ibu anak satu ini hanya memberikan inisial “H” sebagai nama awal serdadu yang sering menghabiskan waktu istirahatnya pasca beraktivitas di lokasi pembuatan makadam, rabat beton, gorong gorong, saluran drainase, pemasangan bronjong dan perbaikan RTLH.

“Anggota TNI ini rajin beribadah dan tiap sore mengajar anak-anak mengaji di Masjid At Taqwa Jatiroyom. Dia juga dekat dan sering mendampingi Ibu-ibu PKK, memberikan penyuluhan program pemanfaatan sampah organik seperti kulit pisang, bonggol jagung dan lain-lain untuk dimanfaatkan sebagai pakan ternak fermantasi sehingga sangat bermanfaat bagi masyarakat,” jelas sang janda yang bertepuk sebelah tangan karena orang yang dikaguminya telah beristri.

Dengan hadirnya publikasi TMMD Kodim 0711 Pemalang yang mencakup segala aspek kehidupan sosial masyarakat sasaran, diharapkan janda tersebut akan menemukan jodohnya kembali, yaitu bapak sambung untuk membimbing anak dan dirinya. Tak berlebihan, Solekha hanya memerlukan suami yang mau menerima keadaannya apa adanya serta menganggap anaknya seperti darah dagingnya sendiri. (Totok Pendim Pemalang/Aan).