TMMD  

Terjun ke TMMD Kronjo, Danramil Curug Pacu Semangat Prajurit TNI

Tangerang ,- Satu bulan bukan waktu yang relatif singkat bagi anggota TNI yang diterjunkan dalam rangkaian kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 105 Kronjo Kodim 0510/Tigaraksa. Semangat pantang menyerah untuk ikhlas melaksanakan tugas pun harus terpatri kuat.

Komandan Rayon Militer (Koramil) Curug Kapten Arh Ali Sholihin, saat menjadi pemimpin apel pagi personel TMMD 105 Kronjo menegaskan agar anggota TNI senantiasa menanamkan nilai keikhlasan dalam menjalankan tugas. Karena ini merupakan salah satu pengabdian terhadap masyarakat.

“Ikhlas dalam menjalankan tugas adalah kunci kesuksesan. Tanpa rasa ikhlas, setiap pekerjaan akan berakhir percuma,” tegasnya saat memberikan arahan kepada para prajurit, Jumat (12/7/2019) pagi di lokasi TMMD 105 Kronjo Kodim 0510/Tigaraksa, Desa Blukbuk, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang.

Perwira Posko TMMD itu juga menyampaikan, setiap insan TNI harus memiliki jiwa dengan semangat berkobar, karena masyarakat menunggu hasil pekerjaan fisik di desa tersebut.

“Kerja keras dan semangat pantang surut. Kehadiran kita disini sebagai pelayan rakyat. Tunjukkan hasil kerja keras kita, agar masyarakat cepat dapat menikmati hasil pekerjaan kita,” tegasnya.

Selain itu, kata dia, ia mengimbau setiap personel untuk aktif beranjang sana kepada warga setempat. Hal ini, kata diaz menjadi bekal agar mereka merasa betah di lokasi layaknya di kampung sendiri.

“Bangun silaturahmi dengan setiap penduduk disini. Jangan acuh tak acuh, jangan sibuk dengan diri sendiri. Karena kehadiran kita disini sangat berarti untuk masyarakat. Pererat tali silaturahmi, karena ada pepatah, tak kenal maka tak sayang,” bebernya.

Dandim 0510/Tigaraksa Letkol Inf Parada Warta Nusantara Tampubolon menambahkan, setiap personel TNI di lokasi TMMD ke-105 Kronjo harus selalu menjaga moral dan etika saat berinteraksi dengan warga. Ia menginstruksikan juga untuk memperbanyak silaturahmi.

“Silaturahmi dapat mencairkan kepenatan selama beraktivitas. Karenanya, setiap personel di lapangan minimal dalam sehari mengunjungi 2 sampai 5 rumah warga untuk bersilaturahmi,” katanya.

Dasat TMMD di Kecamatan Kronjo itu berharap, usai kegiatan TMMD 105 Kronjo itu, masyarakat maupun personel TNI akan selalu mengenang hal-hal baik dan menyenangkan.

“Karena semakin erat ikatan silaturahmi, semakin merekatkan persatuan dan kesatuan bangsa,” tukasnya. #Kodim 0510/Tigaraksa.