TMMD  

Tentara Ganti Total Kayu Saat Merehab Rumah Jamroh

Tangerang – Lantaran kondisi rumah Jamroh di RT 03 / RW 04 Desa Blukbuk Kecamatan Kronjo Kabupaten Tangerang rusak parah, hampir semua kayu sudah lapuk, Tentara anggota Satgas TMMD Reguler ke-105 Kodim 0510/Tigaraksa mengganti total kayu-kayu itu saat merehab, Kamis (25/07/2019).

Menurut Serda Maskur anggota Koramil 04/Cikupa yang di tugaskan oleh Dandim 0510/Trs Letkol Inf Parada Warta N Tampubolon sebagai anggota Satgas TMMD 105 bagian tukang mengatakan, kondisi rumah Jamroh saat dibongkar, hampir semua kayu dalam kondisi lapuk sehingga tidak bisa dipaksa untuk dipasang kembali.

”Hampir semua kayu tidak layak dipakai, sehingga kami harus mengganti toal kayu untuk membuat rumah Jamroh layak huni dan tidak membahayakan jika ditempati,” jelasnya.

Atas perehaban itu, Jamrih mengucapkan banyak terimakasih kepada jaajaran Kodim Tigaraksa yang telah merehab rumahnya melalui gelaran TMMD Reguler.

”Kalau sudah jadi nanti kalau musim hujan keluarga kami tidak merasa khawatir dan was – was lantaran banyak atap yang bocor,” tutur Jamroh. (Pendim 0510/Trs)