TMMD  

Waktu TMMD 104 Segera Habis, Ini yang Dilakukan TNI dan Warga

Donggala,- Warga dan satgas mulai mempersiapkan bahan material untuk melakukan pengecoran pembangunan rumah tiga pilar yang nantinya digunakan untuk pelayanan bagi warga se Kecamatan Palolo Kabupaten Sigi.

Rumah tiga pilar ini merupakan rumah yang akan digunakan sebagai pos tiga pilar antara pemerintah desa, Babinsa dan Babinkamtibmas mulai dipercepat karena waktu yang tinggal sebentar lagi akan ditutupnya acara TMMD 104 ini.

“Kami berharap bangunan ini setelah jadi digunakan dengan sebaik-baiknya untuk melayani, mengayomi dan melindungi masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Kapiroe ini,” Kata Serka Junaid Rabu (20/3/19)
Lebih lanjut, Serka Junaid berharap jika bangunan ini sudah jadi untuk tetap dipelihara dan dipergunakan dengan sebaik-baiknya baik oleh tiga unsur maupun masyarakat dalam hal memenuhi pelayanan masyarakat.

“Rumah tiga pilar ini merupakan jembatan untuk pelayanan masyarakat Desa dalam hal pengaduan dan Musyawarah karena nantinya di rumah tersebut akan ada 3 unsur baik dari pemerintah, Babinsa dan Babinkamtibmas yang memang untuk membentu warga sini baik dalam hal laporan maupun musyawarah,” Pungkasnya.