TMMD  

Nasi Tumpeng Wujud Syukur Diresmikannya Wisata Pemancingan di Pra TMMD 106 Kodim Cilacap

Cilacap,- Peresmian dibukanya destinasi wisata pemancingan dalam pra TMMD 106 Kodim Cilacap, membuat aparat Desa khusunya Kepala Desa dan masyarakat senang lantaran dalam pengerjaan oleh TNI dan warga selesai sebelum acara TMMD dimulai.

Bahkan hari ini, Minggu (22/9/19), tempat tersebut sudah bisa diresmikan dan dapat digunakan untuk lomba memancing. Oleh karena itu, sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan, pihak panitia membuat nasi tumpeng dan makanan lainnya sebagai pelengkap nasi tumpeng.

Kades Cilibang, Purnomo Edy mengatakan, “Pembuatan nasi tumpeng ini merupakan bentuk rasa syukur kami kepada Tuhan dimana dalam pelaksanaan pembangunan destinasi wisata pemancingan selesai sebelum TMMD 106 Kodim Cilacap di buka.”

Lebih lanjut ia berharap agar warga di desanya nanti, selama pelaksanaan TMMD 106 Kodim Cilacap bersedia membantu TNI dengan tulus ikhlas hingga selesai. “Kami berharap kepada warga agar nanti disaat pembukaan TMMD 106 Kodim Cilacap hingga penutupan bersedia dengan ikhlas membantu bapak TNI,” Pungkasnya.(*)