PELAYANAN KESEHATAN GRATIS BAGI WARGA SUMBERPETUNG OLEH TIM KESEHATAN SATGAS TMMD 118

MALANG, NUSANTARAPOS,- Dimanapun bertugas TNI dalam satu tim atau peleton pastinya dilengkapi personil dari Kesehatan Lapangan (Keslap), hal ini merupakan ketentuan dan prosedur tetap di tubuh TNI dalam bertugas seperti halnya pada satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-118 Kodim 0818 ada personil Kesehatan yang tergabung dalam Satgas.

Pelda Gofur yang merupakan perwakilan Tim Medis dari Denkesyah Malang merupakan personel Keslap anggota Satgas TMMD Ke-118 yang dengan senang hati melayani warga yang berobat, meskipun dengan cara mendatangi warga. pelayanan kesehatan gratis dilakukan tiap hari selama pelaksanaan TMMD 118 berlangsung di Desa Sumberpetung Kecamatan Kalipare Kabupaten Malang, Minggu (24/09/23).

Dandim 0818 Letkol Inf Arief Nurbianto melalui Pasiter Kodim 0818 Kapten Inf Mujiono menjelaskan, bahwa Personel Keslap bertugas guna menjaga kesehatan personel Satgas, namun demikian dikala ada warga masyarakat yang memeriksakan kesehatan juga harus dilayani dengan baik.

“ Guna mempererat hubungan TNI dengan warga masyarakat sehingga wujud Kemanunggalan TNI dengan Rakyat semakin melekat maka Tim Kesehatan Satgas pun berperan dalam menjaga kesehatan anggota dan apabila diperlukan bisa membantu dalam pelayanan kesehatan warga di daerah terpencil dengan di bantu tenaga kesehatan desa “ jelasnya,

Kegiatan yang dilaksanakan oleh tim kesehatan, sangat diapresiasi oleh warga Sumberpetung. mereka mengatakan, bahwa adanya Satgas kesehatanTMMD 118 ini, telah membantu pengobatan masyarakat. dan setiap hari tim kesehatan ini banyak melayani masyarakat, baik sekedar pemeriksaan kesehatan ringan saja.