TMMD  

Material TMMD “Kalikondang” Diawasi Ketat

DEMAK – Jajaran Kodim 0716/Demak menugaskan khusus personil untuk mengawasi ketat droping material yang akan digunakan untuk proyek fisik TMMD Reguler ke-105 Kodim 0716/Demak di Desa Kalikondang. Hal itu dilakukan agar material yang digunakan benar-benar berkualitas sehingga nantinya akan menghasilkan pekerjaan yang berkualitas.

”Agar menghasilkan pekerjaan yang berkualitas di TMMD Kalikondang, droping material sudah kami awasi ketat baik dari segi kualitas maupun kuantitas. Semua itu supaya nantinya semua hasil pekerjaan TMMD juga bagus,” tandas Danramil 01/Demak Kota, Kapten Kav. Karmadi.

Adalah Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Kalikondang, Serma Paijan yang ditugasi khusus untuk memantau semua material yang akan digunakan untuk membangun sejumlah sasaran fisik TMMD. ” Material pasir dan batu koral yang akan digunakan untuk pengecoran jalan yang menghubungkan antara Dukuh Krajan menuju Dukuh Rrigi kami pantau langsung dari segi kualitasnya,” tandas Serma Paijan.
Sekedar diketahui, salah satu sasaran fisik TMMD Kalikondang adalah pengecoran jalan yang menghubungkan antara Dukuh Krajan menuju Dukuh Prigi, Desa Kalikondang, Di Pra TMMD sejumlah personil Kodim Demak dengan dibantu warga sudah mulai menyentuh pekerjaan tersebut. (pendim 0716/Demak)