DAERAH  

Sinergitas CV Hanura Jaya bersama Pemdes Talang Jali

Lampung Utara, Nusantara Pos – Sebagai bentuk kepedulian dalam suasana pandemik virus Corona atau covid-19 diwilayahnya. CV. Hanura Jaya Kecamatan Kotabumi Utara Kabupaten Lampung Utara (Lampura) salurkan bantuan ke Desa Talang Jali Kecamatan Kotabumi Utara kabupaten setempat, Senin (21/9/2020).

Bantuan berupa 2 unit kipas angin dan cairan Disinfektan dari Kasim perwakilan CV. Hanura Jaya tersebut diterima oleh pemerintah desa Talang jali Melalui Kepala Desa Harun Permata di kantornya.

“Bantuan ini merupakan bentuk kepedulian dari pihak perusahaan ke warga masyarakat melalui pemerintah desa guna mengantisipasi penyebaran covid-19,” tutur Harun.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Desa Talang Jali juga mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada pihak perusahaan yang telah loyalitas serta berperan aktif guna kemajuan desanya.

“Mewakili warga masyarakat, saya ucapkan terimakasih kepada CV. Hanura Jaya, dengan adanya bantuan ini sehingga dapat berguna untuk kenyamanan di dalam ruangan isolasi mandiri skala desa,” katanya.

Sementara itu, Kasim perwakilan CV. Hanura Jaya menjelaskan bila perusahaannya telah berkomitmen membantu pemerintah desa dalam menanggulangi dan mengantisipasi penyebaran covid-19

“Tentunya CV.Hanura Jaya akan terus berpartisipasi memberikan bantuan ringan yang dibutuhkan pemerintah desa yang telah menyiapkan ruang karantina atau tempat isolasi,” pungkasnya. (RH)