TMMD  

Kapendam Jaya Ajak Tokoh Masyarakay Blukbuk Jaga dan Rawat Seluruh Produk TMMD

Tangerang – Kapendam Jaya Kolonel Inf Kristomei Sianturi mengajak seluruh warga Desa Blukbuk, Kronjo, Kab. Tangerang, terutama para tokoh masyarakat untuk turut menjaga semua karya fisik Satgas TMMD ke 105 Kodim Tigaraksa.

Ajakan itu, disampaikan Kristomei dalam keterangan pers, Kamis (25/7/19). “Membangun itu sulit, namun memelihara jauh lebih sulit, termasuk menjaga dan merawat hasil pekerjaan fisik berupa pengecoran jalan di Desa Blukbuk, Tangerang, harus dipelihara bersama,” jelas Kristomei.

“Peran para tokoh masyarakat Desa Blukbuk, sangat diharapkan sehingga bisa menggugah warga turut menjaga dan merawat semua hasil pekerjaan, sehingga bisa digunakan dalam waktu lama,” ajak Kristomei.

Sementara itu, Gane, salah satu tokoh masyarakat Desa Blukbuk mengucapkan terima kasih kepada jajaran TNI Kodim Tigaraksa yang telah menjadikan desanya sebagai sasaran TMMD Reguler ke-105.

”Atas nama seluruh warga Desa Blukbuk kami benar-benar terima kasih kepada jajaran TNI, terutama dari Kodim Tigaraksa. Kami siap menjaga dan merawat seluruh produk bangunan dari TMMD ini,” ucapnya kepada rombongan Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) TMMD Mabesad, Selasa (23/7).

Ia juga menjelaskan bahwa setiap kegiatan pengerjaan sasaran fisik TMMD, warganya juga aktif ikut pada kegiatan tersebut. Kebersamaan dan kekompakan antara Satgas TMMD dengan masyarakat sangat nampak dalam kesehariannya. ”Hal tersebut tidak lepas dari upaya anggota Satgas TMMD yang selalu ramah dalam menjalin komunikasi dengan warga dalam kesehariannya,” jelasnya lagi.

Di tempat yang beebeda, Dandim 0510/Tigaraksa Letkol Inf Parada Warta N Tampubolon menyampaikan, kegiatan TMMD dilakukan selama 30 hari, dengan sasaran fisik dan non fisik, untuk fisik mengambil sasaran Desa Blukbuk Kecamatan Kronjo Kabupaten Tangerang berupa pengecoran jalan dan rehab RTLH.