DAERAH  

Peringatan Hari Jadi Ke-95 Kabupaten Jember

Jember, Nusantarapos – Memperingati Hari jadi Ke-95 tahun 2024, Kabupaten Jember menggelar kegiatan Upacara Peringatan yang dipimpin langsung oleh Bupati Jember Ir. H. Hendy Siswanto ST,IPU,ASEAN Eng pada Senin (8/1/2024) di Alun-alun Kabupaten Jember.

Pelaksanaan Peringatan HUT Ke-95 Kabupaten Jember juga dihadiri Wakil Bupati Jember KH. MB. Firjaun Barlaman, Ketua TP PPK Jember Dra. Hj. Kasih Fajarini dan Wakil TP PKK Pemkab Jember Ervita Afdilah Sari serta Jajaran Forkopimda Kabupaten Jember.

Pada kesempatan itu, ditampilkan seluruh Penghargaan yang di raih oleh pemkab Jember periode 2021-2023. Tak lupa, Bupati Jember juga menyerahkan penghargaan berbagai katagori, termasuk hadiah kepada para atlet dan bantuan untuk UMKM.

“Di usia Ke-95 tahun ini yang mendekati satu abad, Kabupaten Jember bisa meraih reward ini berkat kolaborasi dan sinergi dukungan dari semua pihak, ” ucap Bupati.

Lebih lanjut, Bupati mengatakan bahwa berkat peran dari seluruh elemen masyarakat Kabupaten Jember dalam bersinergi dan kolaborasi, juga partisipasi aktif yang pada akhirnya kabupaten Jember bisa meraih puluhan reward dari berbagai bidang.

Ini merupakan hadiah atas prestasi yang diraih selama kepemimpinan Bupati Hendy Siswanto “Wes Wayae Wall Of Fame”. Jember pantas dengan Julukan Terpopuler peraih penghargaan hingga nasional.

Bupati Jember juga menambahkan, “Meraih prestasi itu mudah tapi untuk mempertahankan prestasi tidaklah mudah. Kita tetap menjaga dan merawat apa yang sudah kita Raih. Kita harus kerjasama dengan seluruh jajaran masyarakat Kabupaten Jember, ” pungkasnya. (Trisno)