TMMD  

Persiapan Penutupan Kegiatan TMMD, Pemasangan Tratag Sudah Di Mulai

Cilacap – Segala Persiapan Menjelang acara penutupan kegiatan TMMD 106 Kodim Cilacap di lapangan Cironeng Desa Cilibang, Kecamatan Jeruklegi, kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Kini telah dimulai dengan dilakukan Pemasangan tratag beberapa titik, pada hari Sabtu (26/10/2019) pagi ini.

Danramil 07 Maos Kapten Inf Joko Yunanto selaku Koordinator, mengatakan, alat-alat besi tratag sudah mulai datang dan diturunkan di lapangan cironeng, kemudian akan dilakukan pemasangan teratag di beberapa titik.

“Hari ini sudah mulai dilakukan pemasangan rangka besi tratag untuk acara penutupan TMMD besok, bahkan semuanya sudah mulai dilakukan pemasangan rangka besi tratag di lokasi lapangan cinoreng ini, karena waktunya kurang lima hari lagi jadi harus dipersiapkan dari sekarang,” ungkap Danramil 07 Maos Kapten Inf Joko Yunanto.

Dijelaskannya, guna mempersiapkan acara penututupan TMMD 106 Kodim Cilacap lima hari kedepan, pemasangan tratag pada hari pertama ini, dilakukan pada titik tamu undangan VIVP di lapangan Cinoreng Desa Cilibang, kemudian akan dilanjutkan pada pemasangan teratag untuk ruang VIVP di SDN 01 Cilibang. (Pendim Cilacap / Budi).