HUKUM  

Ketua DPC KAI Tangsel Berharap MK Bisa Mensosialisasikan Advokat yang Telah Mengikuti Bimtek

Ketua DPC KAI Tangsel Adhitya Nasution bersama rekannya sedang mengikuti Bimtek di Pusdiklat Mahkamah Konstitusi, Cisarua, Bogor.

Bogor, NUSANTARAPOS.CO.ID –  Mahkamah Konstitusi (MK) menyelenggarakan bimbingan teknis (bimtek) terhadap 160 advokat dari Kongres Advokat Indonesia (KAI) se Indonesia yang berada dibawah komando Siti Jamaliah Lubis. “Bimbingan Teknis Hukum Acara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Tahun 2024 Bagi Advokat IV (KAI)” di Pusat Pendidikan Pancasila dan Konstitusi MKRI, Bogor, Jawa Barat, selama 3 (tiga) hari pada 30 Oktober – 2 November 2023.

Ketua MK Anwar Usman membuka kegiatan tersebut pada Senin (30/10) malam. Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Presiden DPP KAI Siti Jamaliah Lubis serta jajarannya.

Ketua DPC KAI Tangsel Adhitya Nasution mengatakan kegiatan bimtek tersebut sangat bermanfaat karena bisa menambah wawasan bagi para advokat KAI tentang bagaimana tata beracara dalam persidangan di MK terkait sengketa hasil pemilihan umum 2024.

Ketua DPC KAI Tangsel Adhitya Nasution (kiri) sedang berdialog dengan Ketua DPD KAI DKI Jakarta Ardy Mbalembout (kanan).

“Selain itu juga bisa merefreshing rekan-rekan advokat yang sudah pernah beracara di MK agar lebih tajam nantinya pada saat beracara,”katanya melalui siaran pers Sabtu (4/10).

Lanjut Adhitya saya berharap acara seperti ini sering sering diadakan oleh MK agar kedepan para advokat yang bersidang di MK tidak lagi canggung dan demam panggung,”

“Kami juga berharap MK bisa melakukan sosialisasi kepada masyarakat umum tentang sertifikasi para advokat yang telah mengikuti bimtek agar menjadi referensi bagi pendamping pada saat terjadi sengketa pemilu legislatif dan kepala daerah 2024,” pungkasnya.