TMMD  

Srikandi-Srikandi Paruh Baya Yang Tak Canggung Ikut Kerja di Proyek TMMD

Malang – Srikandi-srikandi Desa Kedung Salam , Kecamatan Donomulyo yang tidak pernah canggung untuk ikut bekerja pembuatan jalan yang merupakan sasaran fisik utama TMMD Reguler ke-106 Kodim 0818 Malang di desa setempat.

Supiyah (40) Satu diantara beberapa ibu-ibu warga Dusun Krajan Desa Kedung Salam merupakan sosok penyemangat warga yang setiap harinya bergabung dengan kaum bapak-bapak ikut bekerja di pengecoran jalan TMMD. Usut punya usut, ternyata Supiyah menggantikan suaminya yang tidak bisa ikut bergotong royong lantaran bekerja mencari nafkah sebagai penjual bubur keliling. Selasa (15/10/19)

”Walau kami ibu-ibu yang Kadangkala hanya dipandang bisa bekerja di dapur namun kami bisa membantu bapak – bapak untuk bekerja. Kami senang kok bisa ikut partisipasi . Toh nanti semua warga desa Kedung Salam yang akan menikmati manfaatnya,” beber Supiyah.

”Terimakasih Pak Tentara yang telah membangun desa kami. Kami akan terus ikut membantu kerja lapangan selama TMMD di Desa ini berlangsung,” ungkap Yatinem yang juga selalu hadir untuk membantu kegiatan pembangunan jalan desa tersebut. (Pendim 0818)