Belum Setahun, Pembangunan Rabat Beton Di Desa Betara Kanan Sudah Rusak

Nusantarapos – Kurangnya pengawasan dari Dinas terkait dan Tim Pengawal, Pengamanan Pemerintah dan Pembangunan Daerah (TP4D), pekerjaan Dana desa Di Tanjab Barat dinilai kurang mengutamakan mutu dan kualitas, seperti pada pekerjaan Rabat Beton di RT 01 Desa Betara Kanan, Kecamatan Kuala Betara, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Jambi.

Dengan volume- P. 290 meter L. 2,5 meter dengan pagu dana Rp.186.183.800 anggaran dana desa baru terhitung bulan, sudah banyak yang retak dan berpasir.

Menurut salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya saat ditemui Nusantarapos.co.id, Selasa (20/11/18) mengatakan bahwa dirinya sudah cukup puas dengan kinerja Edi selaku Kepala Desa Betara Kanan.

“Kalau menurut saya pribadi, pembangunan yang ada di desa selama beliau menjabat sudah banyak dinikmati masyarakat contohnya pembangunan jalan setapak antara dusun ke dusun, rehab madrasah dan sekolah taman kanak-kanak (TK),” ungkapnya.

Akan tetapi, dalam hal pembangunan jalan di Desa Betara Kanan dirinya merasa heran, karena jalan tersebut sudah banyak ditemukan kerusakan. Padahal pengerjaannya baru selesai beberapa bulan lalu.

“Kalau ingin membangun jalan setapak jangan sekedar membangun, yang diutamakan mutu dan kualitas. Ini belum sampe setahun, jalan sudah banyak yang rusak dan berlubang,” pungkasnya dengan raut wajah tersenyum.

Sebelum berita ini ditayangkan, wartawan Nusantarapos.co.id sudah berusaha menemui Kepala Desa Edi di kediamannya. Namun beliau tidak ada di tempat. (SFI)